Bus Gratis!! Mesjid Raya-Stasiun KA Kwala Bingai Implemantasi ‘Bubur Pedas’ Faisal Hasrimy

Bus gratis Pemkab Langkat yang melayani trayek Mesjid Raya - Stasiun kereta api Kwala Bingai, Stabat. Kamis (25/4/2024).

halKAhalKI.com, Langkat | Catatan redaksi : Sebuah terobosan dilakukan Pejabat (Pj) Bupati Langkat Faisal Hasrimy, untuk meningkatkan dan mendekatkan pelayanan publik ke masyarakat Langkat. Khususnya bagi pengguna transportasi umum kereta api dan warga yang berada di kawasan yang dilintasi bus gratis Pemkab Langkat, trayek Mesjid Raya - stasiun kereta api (KA) Kwala Bingai, Stabat.

Sederhana memang, apa yang dilakukan Faisal Hasrimy dan dinas perhubungan Kabupaten Langkat, terkesan "recehan". Namun secara esensi pelayanan publik, layak diacungkan jempol kepada Pj Bupati Langkat tersebut. Hadir dalam kebutuhan publik.

Dan menjadi sebuah catatan yang patut dikenang ke depannya, jika bus gratis tersebut hadir berkesinambungan, berkembang tidak hanya satu dan dua bus saja yang melayani satu trayek lintasan. Tidak salah berharap, segera hadir bus yang lain. Melayani berbagai trayek, khususnya yang melintasi kawasan sekolah secara terjadwal.

Hingga akhirnya, pelajar di Kabupaten Langkat juga dapat mengakses bus itu pada jam pergi dan pulang sekolah. Hingga akhirnya mampu meminimalkan rawan kecelakaan. Dikarenakan selama ini banyak pelajar yang belum berhak memiliki SIM dan mengendarai sepeda motor untuk pergi dan pulang sekolah. Jika terjadi, tentunya ini mampu menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dan membantu program Kepolisian dalam hal ini Satuan Lalulintas Polres Langkat, yang akhirnya akan membuat rasa nyaman para orang tua siswa saat melepas anak-anaknya bersekolah.

Bus gratis implementasi 'Bubur Pedas' Pj Bupati Langkat

Pj Bupati Langkat, Faisal Hasrimy berharap melalui bus gratis trayek Mesjid Raya - Stasiun Kereta Api Kwala Bingai, Stabat, dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Kabupaten Langkat.

Melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Langkat, program kerja Faisal Hasrimy, Bupati Berkolaborasi Untuk Kejar Pembangunan Daerah Sampai Tuntas atau yang dikenal dengan singkatan Bubur Pedas, diimplementasikan langsung ke masyarakat, Bus gratis untuk masyarakat umum.

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...