INDONESIA MEMILIH
Rakyat Telah Memilih dan Tentukan Pemimpinnya, TePI Indonesia Nyatakan ini…

halKAhalKI.com, Jakarta | Rakyat Indonesia sudah memilih, bahkan sudah menentukan pilihan, baik pasangan calon (paslon) Presiden dan Wakil Presiden, Partai Politik serta masing-masing calon anggota legislatif (caleg), maupun Calon DPD RI. dalam pemungutan suara yang berlangsung 14 Februari, kemarin.
Komite Pemilih Indonesia (TePI Indonesia) menilai dalam siaran persnya yang diterima halKAhalKI.com, bahwa melalui lembaga survei yang melakukan Quick Count (QC) sudah terlihat hasil tentang siapa paslon yang menang dan siapa partai politik yang menang dan akan masuk parlemen. Bahkan sesuai dengan hasil QC lembaga survei tersebut, para pendukung di berbagai daerah sudah melakukan pawai kemenangan.
Tentu kita juga sudah tahu bahwa semua lembaga survei memprediksi bahwa Pemilu 2024 hanya akan berlangsung satu putaran dengan kemenangan di tangan paslon nomor 2, Prabowo Subianto & Gibran Rakabumi Raka. Begitu juga, untuk Pemilu legislatif kembali dimenangkan oleh PDIP.
"Meski kita tetap harus menunggu hasil akhir melalui rekapitulasi KPU, tapi sesuai dengan pengalaman pemilu dan pilkada sebelumnya, hasil prediksi QC relatif sudah bisa mencerminkan hasil akhir. Paling tidak untuk komposisi pemenang Pemilunya, hampir pasti tak akan mengalami perubahan," kata Jeirry Sumampow koordinator TePI Indonesia.
Komentar