Kristin Regina Tarigan & Putra Andika Pemenang Utama Maskot dan Jingle Pilkada Langkat.

FOTO : Kantor KPU Kabupaten Langkat yang berada dalam satu kawasan dengan Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Stabat dan Pos Pelayanan Inseminasi Buatan Kecamatan Stabat Jln Balai Imam Tambeleng Stabat. (hK2 dokumen foto ,4102017)

halKAhalKI.com - Stabat : Sidang Pleno Komisioner KPU Langkat memutuskan diumumkannya pemenang sayembara maskot dan jingle Pilkada Langkat.

Sidang Pleno yang dipimpin langsung dan dihadirin oleh Ketua KPU Langkat Agus Arifin dan empat anggota KPU Muhammad Khair, TM. Benyamin, Sopian Sitepu dan Adelina Sarah.

Sebelumnya pemenang sayembara Maskot dan Jingle Pilkada Langkat 2018 telah diseleksi dan dinilai oleh 6 juri Sayembara yang berasal dari KPU Langkat, Budayawan yang direkomendasi Dinas Pariwisata Pemkab Langkat dan Akademisi Dosen Design Grafis dan Dosen etno musikologi.

Pengumuman KPU Langkat tentang pemenang sayembara Maskot dan Jingle Pilkada Langkat / sumber KPU Langkat.

Sebagaimana di jelaskan  Agus Arifin Ketua KPU Langkat kepada Jurnalis ,Rabu (04/10) setelah rapat pleno KPU Langkat. Sayembara Maskot Pilkada Langkat dimenangkan Kristin Regina Tarigan yang meraih pemenang utama yang meraih hadiah Rp. 9 juta, Zulfandi pemenang kedua raih hadiah Rp. 5 juta dan pemenang ketiga Adi Suroso memperoleh hadiah sebesar Rp. 3 juta.

Sedangkan sayembara Jingle Pilkada Langkat 2018 pemenang utama diraih Putra Andika yang meyabet hadiah sebesar Rp. 9 juta kemudian Ibnu Sina Jaya Wiguna,SE diposisi juara kedua dengan hadiah Rp. 5 juta serta pemenang ketiga diraih Asri’in Sanjaya dengan hadiah sebesar Rp. 3 juta.

KPU Langkat menetapkan pemenang Sayembara Maskot dan Jingle Pilkada Langkat dalam Keputusan KPU Langkat nomor: 17.1/HK.03.1-Kpt/03/KPU-Kab/IX/2017 tentang penetapan pemenang Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Langkat tahun 2018 yang diumumkan melalui Pengumuman KPU Langkat dengan nomor: 408/HM.02-PU/1205/KPU-KAB/IX/2017.

Sesuai dengan penggumuman KPU Langkat tentang pemenang sayembara Maskot dan Jingle Pilkada Langkat pemberian hadiah kepada para pemenang akan dilaksanakan pada saat launching Maskot dan Jingle Pilkada Langkat yang waktunya belum ditentukan ole KPU Langkat,/ref.

Komentar

Loading...