Dinkes Langkat Imunisasi Measles Rubella  Siswa SD

Foto : Kadis Kesehatan Langkat dr.Sadikun Winato, memberikan suntikan imunisasi kepada 12 siswa Sekolah Dasar secara simbolis didampingi Kadis Pendidikan Langkat Syaiful Abdi dan Kepala Puskesmas Sambirejo,Arlina.

halKAhalKI.com, Binjai -  202 Siswa Sekolah Dasar (SD) Negri No: 053973 Kecamatan Binjai Kabupaten Langkat iminisasi Measles-Rubella (MR) di SD tersebut, Rabu (1/8).

Kegiatan dilaksanakan Dinas Kesehatan  (Dinkes) Kabupaten Langkat dalam rangka kampanye nasional imunisasi Measles-Rubella (MR), Kegiatan imunisasi di hadiri oleh Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Langkat Sadikun Winato ,Supervisor WHO .Anwar Hijar , Kadis Pendidikan Kabupaten Langkat Saiful Abdi, Kepala Puskesmas Sambirejo Arlina Prihhesti, Camat Binjai Rizal Gultom,Kepala Sekolah SD Negri No: 053973.

Kadis  Kesehatan .Sadikun Winato, memaparkan Pada Kampanye imunisasi MR, diberitahukan bagi daerah diluar pulau jawa  diseluruh Indonesia, bahwa imunisasi dilaksanakan mulai bulan agustus 2018, , pada usia anak 7 – 15 tahun dengan kategori masih duduk di bangku SD dan SMP sederajat. Sedangkan di bulan September, untuk anak usia 9 bulan sampai usia 7 tahun, untuk lokasi imunisasinya harus dilaksanakan di Posyandu , Puskesmas, dan sarana pelayan kesehatan lainnya, milik pemerintah.

“Ingat ya bu, sampaikan hal ini kepada sanak saudara dan jiran tetangga, untuk melakukan imunisasi, jangan takut dikenakan biaya karena imunisasi MR ini gratis bantuan dari pemerintah.”jelas Sadikun.

Lebih lanjut Sadikun menyatakan, harus dilakukan iminisasi MR, sebagai upaya secara masal untuk mencegah Campak dan Rumbella yang diberikan kepada anak usia 9 bulan sampai 15 tahun.

Sebab rumbella dapat menyebabkan keguguran atau kecacatan pada bayi yang dilahirkan meliputi  kelainan pada jantung dan mata, serta ketulian dan keterlambatan perkembangan. Sedangkan akibat dari campak, dapat menyebakan  komlikasi yang serius, seperti radang paru (pneumonia), radang otak (ensefalitis), kebutaan, gizi buruk bahkan kematian.

“Untuk itu agar anak kita tidak terkena campak dan  rubella, maka kita harus melakukan iminisasi kepada anak kita ya buk, agar anak kita dapat tumbuh berkembang dengan sehat dan normal,”kata Sadikun..

Pada kesempatatu juga,  Kadis Kesehatan Langkat Sadikun Winato,  memberikan suntikan imunisasi Measles-Rubella  secara simbolis kepada 12 siswa Sekolah Dasar.

Imunisasi diberikan kepada seluruh siswa SD Negri No: 053973 sebanyak 202 siswa. Selain itu Dinkes juga malakukan imunisasi di 5 SD  yang ada di Desa Sendang rejo Kec.Binjai, pada hari itu juga./ref.

Komentar

Loading...