Diduga Oknum Polisi Aniaya Pelajar di Binjai

halKAhalKI.com, Langkat - Seorang remaja berinisial RE (16) mengalami penganiayaan Seorang yang diduga oknum polisi,Kamis (18/4/2019) malam.
Akibat penganiayaan tersebut RE yang berstatus pelajar, warga Jalan Cemara, Jati Negara, Kec. Binjai Utara, langsung membuat laporan ke Polres Binjai dengan nomor STPL/ 146/ IV/ 2019/ SPKT-A Polres Binjai, Jumat (19/4/2019).
Pengakuan RE kepada jurnalis menyatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 23:00 dan berawal, sebut RE, dia dan tiga orang temannya sedang berjualan burger di Jalan T Amir Hamzah, Simpang Kebun Lada, Kec. Binjai Utara.
Tanpa disangka, terjadi keributan di sekitar mereka berjualan. Selanjutnya korban dan teman-temannya mendatangi lokasi keributan untuk melihat langsung apa yang sedang terjadi.
"Waktu itu warga juga sudah ramai. Ketika kami lihat, ternyata yang berkelahi itu teman saya si Nugi. Akhirnya kami pisah dan Nugi beserta lawan berkelahinya meninggalkan lokasi," ungkapnya.